Hallo Polisi

Polsek Depapre Ajak Warga Bersama Cegah Bahaya Covid-19.

179
×

Polsek Depapre Ajak Warga Bersama Cegah Bahaya Covid-19.

Sebarkan artikel ini

Kab.Jayapura (Papua), penajournalis.com – Sosialisasi tentang Virus Corona serta himbauan tunda mudik serta pembatasan waktu operasional di wilayah Distrik Depapre Kab. Jayapura.Prov.Papua Selasa 14/04 pagi.

Sosialisasi terkait wabah Virus Corona, tunda mudik dan himbauan tentang pembatasan waktu operasional yang dilaksanakan Kapolsek Depapre Ipda Usriyanto, SE melalui anggotanya di Kampung Waiya Distrik Depapre Kab. Jayapura.

Kapolres Jayapura AKBP Dr. Victor Dean Mackbon, SH., S.IK., MH., M.Si melalui Kapolsek Depapre Ipda Usriyanto, SE mengatakan.

“sosialisasi serta himbauan kali ini, kami laksanakan di Kampung Waiya, dimana kami sampaikan sedikit apa yang kami ketahui tentang Virus Covid19, virus ini menyerang organ pernafasan hingga merusak paru paru, Virus Corona menular melalui droplet atau cairan dari mulut dan hidung penderita positif Corona sehingga virus berpindah ke orang lain, bisa melalui sentuhan, bersin atau batuk sehingga virus terlontar, maupun menyentuh sesuatu yang sudah terjangkit virus, karena virus Covid-19 mampu bertahan hidup lama pada benda,” jelas Usriyanto.

Lanjut Usriyanto, usai melaksanakan sosialisasi tidak lupa kami mengajak agar warga selalu menerapkan pola hidup bersih dengan mencuci tangan memakai sabun, ikuti anjuran Pemerintah untuk mengurangi interaksi sosial/social distancing, makan – makanan bergizi, olah raga, dan istirahat cukup. Tetap berdiam diri di rumah apabila tidak ada kegiatan yang sangat penting.

“kita sama – sama ketahui juga selama masa pandemi Corona ini sudah ada himbauan langsung dari Presiden RI, Kapolri beserta jajaran sampai dengan Kapolsek bahwa untuk mencegah penyebaran Virus Corona maka untuk tahun ini masyarakat tidak mudik dulu, jangan menularkan dan ditularkan, bersama kita bisa mencegah penyebaran Covid-19,” Pungkas Kapolsek Depapre Ipda Usriyanto, SE. (Gun/Fian)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *