Penajournalis.com Bandung, Kamis 6 Maret 2025 – Dalam suasana Ramadan yang penuh berkah, Kapolrestabes Bandung, Kombes Pol. Dr. Budi Sartono, S.I.K., M.Si., M.Han., beserta jajarannya menggelar kegiatan berbagi takjil di berbagai titik di Kota Bandung. Aksi sosial ini bukan sekadar pembagian makanan berbuka puasa, melainkan juga bentuk nyata kepedulian Polri terhadap masyarakat dan upaya mempererat tali silaturahmi.
Kapolrestabes Bandung turun langsung membagikan takjil kepada para pengguna jalan yang tengah menjalankan ibadah puasa. Tindakan ini menunjukkan bahwa kepolisian tidak hanya bertugas menjaga keamanan dan ketertiban, tetapi juga hadir di tengah masyarakat sebagai bagian dari mereka. Dengan penuh keakraban, Kapolrestabes Bandung dan anggota Polrestabes Bandung menyapa dan berbincang dengan warga, menciptakan suasana hangat dan penuh kekeluargaan.
“Kegiatan berbagi takjil ini merupakan wujud kepedulian kami terhadap masyarakat yang sedang menjalankan ibadah puasa,” ujar Kombes Pol. Dr. Budi Sartono. “Selain itu, ini juga menjadi kesempatan untuk bersilaturahmi dan memperkuat hubungan harmonis antara Polri dan masyarakat Kota Bandung.”
Diharapkan, melalui aksi berbagi ini, kepercayaan masyarakat terhadap Polri semakin meningkat. Kedekatan yang terjalin antara aparat kepolisian dan warga diharapkan dapat menciptakan situasi yang kondusif dan aman selama bulan Ramadan. Kegiatan ini juga menjadi contoh nyata pengabdian Polri dalam melayani, melindungi, dan mengayomi masyarakat.
Bagi warga Bandung yang membutuhkan bantuan, dapat menghubungi:
– DM Instagram: Polrestabes Bandung
– Call Center: 110
– WhatsApp Kang Busar: 082130201996
– Call Center Prabu: 081818612889
Ikuti juga akun Instagram @prabu.lodaya.presisi untuk informasi lebih lanjut.
Berikut akun media sosial yang terkait dengan kegiatan ini:
@prabowo, @listyosigitprabowo, @ntmc_polri, @rtmcpoldajabar, @divisihumaspolri, @humaspoldajabar, @humaspolrestabesbandung, @simrestabesbdg, @polrestabesbandung, @budisartono96, @infobdgcom, @prfmnews, @bandung.banget, @infobandungkota, @humasbdg
“KERJA PRO AKTIF, TANPA PAMRIH”
Levi
Editor: Asep NS